Pengerjaan Sumur Bor di Bangkalan Madura di Tinjau oleh Danrem 084/BJ

    Pengerjaan Sumur Bor di Bangkalan Madura di Tinjau oleh Danrem 084/BJ

    BANGKALAN - Komandan Korem 084/BJ Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M. meninjau pengerjaan Sumur Bor di Dusun Banyualit, Desa Tanah Merah Laok, kecamatan Tanah Merah, kabupaten Bangkalan, Senin (18/9/2023).

    Sumur Bor yang dikerjakan oleh TNI AD di wilayah Kodim 0829/Bangkalan adalah merupakan upaya  membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih untuk keperluan sehari-hari.

    Danrem 084/BJ saat meninjau di lokasi pengeboran mengatakan, "Pengerjaan sumur bor ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI AD untuk membantu masyarakat yang saat ini mengalami krisis air bersih yang disebabkan kemarau panjang yang saat ini melanda di sebagian besar wilayah di Indonesia khususnya Madura", tuturnya.

    Brigjen TNI Terry juga mengatakan bahwa program TNI AD Manunggal Air Bersih ini merupakan program unggulan TNI AD yang sudah dicanangkan oleh Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman. 

    "Program TNI AD Manunggal Air Bersih ini merupakan salah satu program unggulan TNI AD yang sudah dicanangkan oleh bapak Kepala Staf Angkatan Darat. Beberapa titik di wilayah Korem 084/BJ telah selesai dilaksanakan pengeboran yaitu di wilayah kabupaten Sumenep dan Pamekasan. Al-Hamdulillah manfaatnya dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air sehari-hari, " jelasnya.

    Abd Gani salah satu warga Dusun Banyualit, Desa Tanah Merah Laok, Kec. Tanah Merah mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Korem 084/BJ khususnya Kodim 0829/Bangkalan yang telah menyediaka sumur bor di desanya. Dia berharap nantinya setelah selesai pengeboran sumur tersebut memberikan manfaat besar kepada warga Dusun Banyualit, Desa Tanah Merah Laok dan sekiatarnya.

    "Terima kasih bapak Danrem atas kepedulianya membuatkan sumur bor di desa kami ini. Mudah-mudahan pengerjaan sumur ini berjalan lancar dan menghasilkan air bersih yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat desa Tanah Merah Laok dan sekitarnya", ungkap Gani. (Penrem084)

    bangkalan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polres Bangkalan Berhasil Amankan Terduga...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 084/BJ Tinjau Lokasi TMMD Ke 118...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Danpuspom TNI Pimpin Apel Gelar Pasukan Penegakan Hukum Tahun 2024

    Ikuti Kami